Saturday 21 February 2015

ISIS : Apa itu? Islam? Bukan!


ISIS digaung-gaungkan sebagai sekelompok orang-orang islam yang ingin mengislamkan dunia. tapi, benarkah demikian? Saya rasa hal ini perlu diperjelas. karena pada kenyataannya, Islam tidak mengajarkan bahwa mengislamkan seseorang itu harus dengan kekerasan. Lalu, bagaimana dengan jaman rasul dulu?

Sempat cerita-cerita penaklukan islam pada jaman Rasulullah SAW disebut sebagai islamisasi yang memaksa. padahal, tidak seperti itu.

Orang yang tidak tahu sejarah tentunya mungkin akan memakan isu tentang ISIS bulat-bulat tanpa menyaring dan mencari informasi yang sebenar-benarnya apakah benar dalam ISIS tersebut adalah murni ajaran islam atau bukan.

saya berani menjamin kalau ISIS bukanlah Islam selayaknya yang nabi ajarkan. kenapa? karena yang saya rasakan sendiri, islam tidaklah seperti itu. justru islam adalah agama yang penuh kasih sayang, islam adalah agama yang mengajarkan tentang saling menghormati dan menghargai, islam juga bukan agama yang mengajarkan kekerasan. kalau disiplan, iya. tapi kalau kekerasan, saya rasa tidak.

dan jangan campur adukkan pengertian antara orang islam dengan ajaran islam. orang yang beragama islam belum tentu mempelajari islam dengan baik. makanya banyak orang islam yang berperilaku buruk tapi bukan berarti ajaran islam itu buruk. sama seperti ajaran agama lain seperti kristen, budha, hindu, saya yakin ada diantara pemeluknya yang tidak tekun pada agamanya. dan bukan berarti ajaran dari agama itu buruk, kan?

Nah, kalau pembaca semua masih tidak percaya bahwa ajaran islam itu tidak kasar, silahkan pembaca mencari sendiri, dan pelajari sendiri ajaran kami dalam Al Quran dan sejarah. tentu pembaca membutuhkan referensi yang relevan, bukan? dan kitab kami adalah referensi paling akurat atas ajaran kami. jangan lupa baca hadis-hadisnya juga supaya lebih afdol (hadis yang dibaca harus hadis sokheh!)

so, ISIS bukan ajaran islam seutuhnya bahkan bukanlah islam yang sebenarnya! jadi, jangan percaya isu tersebut, seperti yang digembor-gemborkan orang-orang yang membenci islam dan mengharapkan kehancuran islam.


No comments:

Post a Comment